VTHQ sukses Laksanakan Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2025/2026 Gelombang ke-2
Malino – Seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) VTHQ tahun ajaran 2025/2026 gelombang ke-2 telah digelar pada Sabtu (15/02/2025) lalu untuk satuan pendidikan PKPSS Tk. Wustha (SMP) dan juga Sekolah Menengah Atas (SMA). Kegiatan ini tentu dilaksanakan dengan dua metode, yaitu via offline bagi mereka yang berdomisili di daerah Sulawesi Selatan dan via online bagi calon pendaftar yang berdomisili di luar Sulawesi Selatan. via online ini akan digelar pada 17-18 Februari mendatang.
Villa Tahfizh Himmatul Quran Malino merupakan salah satu lembaga pendidikan Qur'ani yang resmi berdiri sejak tahun 2019. Hingga saat ini, sebaran santri yang menempuh di pondok ini berasal dari berbagai daerah di seluruh penjuru nusantara. Dari tahun ke tahun, jumlah santri yang diterima juga bertambah sesuai dengan perkembangan sarana dan prasarana pondok yang dibangun secara bertahap.
Dengan visi menjadi sekolah model Al-Quran dan berbahasa Arab, VTHQ berkomitmen untuk menciptakan penerus yang memiliki karakter dan pengetahuan agama yang kuat, serta mampu berkomunikasi menggunakan bahasa Arab dengan baik.Dengan berlangsungnya PPDB ini, VTHQ siap menyambut para calon santri baru dan memberikan pendidikan yang berkualitas untuk membentuk generasi yang cerdas, kreatif, dan berakhlak mulia.