Pondok is Calling : Santri VTHQ kembali ke pondok, Lanjutkan Perjuangan

Malino - Santri VTHQ kembali aktivitas sehari-harinya di pondok. Jadwal kedatangan ini telah ditetapkan dalam edaran pengumuman bidang kurikulum VTHQ bahwa santri VTHQ kembali ke pondok pada tanggal 27 Desember untuk satuan tingkat SMA dan tanggal 28 Desember untuk satuan tingkat SMP.
Kebijakan ini tidaklah diambil melainkan telah melalui pertimbangan yang matang sebelumnya. Salah satunya adalah untuk menghindari perayaan tahun baru 2025 yang tidak sesuai dengan syariat Islam yang kita ketahui bersama. Seperti membunyikan terompet, menyalakan kembang api, dan semisalnya.
Hal ini sesuai dengan hasi keputusan rapat. Ust. Rahmat Sadli, S.P selaku Wakil Kepala Sekolah Bid. Kurikulum mengatakan bahwa : "Kebijakan ini diambil untuk menghindarkam para santri dari buruknya perayaan tahun baru yang terjadi di luar sana".
Setelah menjalani liburan yang cukup lama, tentu diharapkan dapat mengembalikan semangat juang para santri untuk menghafalkan Al-Qur'an dan menuntut Ilmu Syar'i. Kembali berpisah dengan orang tua dan keluarga merupakan wujud cinta untuk meraih keridhaan Allah di dunja dan di akhirat kelak.