OSIS SMA IT VTHQ Laksanakann Kegiatan Laporan Pertanggungjawaban
Malino – pada hari ahad, tanggal (09/02/2025), kembali diadakan kegiatan laporan pertanggung jawaban (LPJ) OSIS VTHQM yang dihadiri oleh seluruh anggota OSIS di Gedung aula lantai 1, VTHQM. Acara ini bertujuan untuk melaporkan hasil kinerja selama periode kepengurusan yang telah dilaksanakan.
Kegiatan ini dimulai pada pukul 08:00 WITA dengan sambutan oleh wakil ketua OSIS VTHQM (dikarenakan ketua OSIS berhalangan hadir) yang memaparkan rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan selama periode kepengurusan mereka. Dalam LPJ tersebut, dilaporkan berbagai pencapaian, tantangan, dan evaluasi terhadap program-program hasil kerja mereka yang telah berjalan.
Kegiatan ini diadakan sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada seluruh anggota dan pihak sekolah, serta untuk memberikan gambaran yang jelas tentang apa yang dicapai oleh OSIS VTHQM Selama tahun ajaran ini. Seluruh anggota OSIS turut memberikan saran dan masukan demi menigkatkan kualitas kegiatan OSIS kedepannya.
Melalui LPJ ini, diharapkan adanya transparansi dan juga kejelasan dalam setiap program yang telah dijalankan, sekaligus menjadi ajang evaluasi untuk pengurus OSIS di periode berikutnya.
Seluruh kegiatan ini berjalan dengan lancar, yang menceerminkan semangat kebersamaan serta tanggung jawab seluruh anggota OSIS VTHQM.